Tingkatkan Kompetensi Dosen Pembimbing KKN, LPM Adakan pelatihan

UNM– Universitas Negeri Makassar melalui Lembaga Pengabdian Masyarakat (LPM) memberikan pelatihan kepada calon Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Ballroom Menara Pinisi, Rabu-Kamis (22-23/2).

Kegiatan yang dibuka oleh Rektor UNM Prof. Dr. Husain Syam, M.TP ini bertujuan untuk memberikan pembekalan kepada seluruh dosen pembimbing lapangan, baik yang lama maupun yang baru dari berbagai fakultas di UNM agar betul-betul siap mengabdi untuk membimbing mahasiswa selama pelaksanaan KKN.

Ketua LPM UNM, Prof. Mulyadi, mengatakan bahwa pelaksanaan pelatihan untuk dosen pembimbing KKN ini memang rutin dilaksanakan. Hal ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi dosen yang akan ditempatkan di lapangan terutama bagi dosen pembimbing yang baru sehingga diharapkan hasil pelaksanaan KKN akan semakin meningkat.

Sementara itu, Rektor UNM Prof. Husain Syam dalam sambutannya ketika membuka acara menyambut baik serta mengapresiasi LPM yang telah mengadakan pelatihan ini. Ia mengatakan menjadi dosen pembimbing lapangan merupakan salah satu wujud pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi yakni pengabdian kepada masyarakat.

Ia melanjutkan, dosen pembimbing lapangan bertugas membimbing mahasiswa dalam setiap langkah operasional KKN di lapangan. “Untuk itu kegiatan ini saya kira memang perlu agar memberikan bekal kepada dosen yang akan terjun ke lapangan membimbing mahasiswa KKN sebab KKN memang membutuhkan pengawalan dengan harapan kualitas KKN kita semakin baik dan bisa dinikmati masyarakat”, pungkasnya.

Pelatihan yang diikuti 112 peserta ini menghadirkan narasumber antara lain Prof. Dr. rer nat Muharram, M.Si., Dr. Kartajayadi, M.Sn., Drs. Arifuddin Usman, M.Kes., Prof. Dr. Gufran Dharma Dirawan, M.EMD., Dr. Ismail, MS., dan Dr. Muhammad Rakib, M.Si.

Translate »